Iklan
Jateng Siap Bangun 100 Hunian Sementera di Sulteng
SEMARANG, KOMPAS β Sebanyak 116 sukarelawan asal Jawa Tengah resmi dilepas dan diberangkatkan ke Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (6/10/2018), guna membantu korban gempa dan tsunami di sana. Sukarelawan akan membawa bantuan barang, termasuk peralatan pendirian 100 hunian sementara.
Upacara pelepasan sukarelawan serta pengiriman bantuan dipimpin Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Sukarelawan, antara lain, terdiri dari sukarelawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) se-Jateng, Taruna Siaga Bencana Dinas Sosial, Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC), Rumah Zakat, dan tim kesehatan.