Iklan
Perbaikan Bandara Palu Telan Rp 80 Miliar
JAKARTA, KOMPAS — Upaya perbaikan Bandara Mutiara SIS Al Jufri, Palu, Sulawesi Tengah, diperkirakan akan menelan biaya hingga Rp 80 miliar, termasuk untuk landas pacu dan bangunan terminal. Landas pacu yang dijadwalkan selesai diperbaiki dua pekan mendatang akan memungkinkan pesawat komersial seperti Boeing 737 dan Airbus 320 untuk kembali mendarat dan lepas landas dari bandara tersebut.
Direktur Bandar Udara Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Polana Pramesti, Rabu (3/10/2018) di Jakarta, mengatakan, terjadi kerusakan minor di Runway 15. Perbaikan diperkirakan akan memakan waktu dua pekan. Runway 15 adalah salah satu dari dua landas pacu (runway) yang ada di bandara tersebut.