Iklan
PBB Ungkap Penyiksaan Mengerikan di Nikaragua
GENEVA, RABU β Perserikatan Bangsa-Bangsa menyatakan, Pemerintah Nikaragua telah melakukan penyiksaan dan kekejaman terhadap warganya. PBB meminta tindakan darurat untuk mencegah agar kekacauan di negara itu tidak semakin parah.
Kantor Komisioner Tinggi PBB untuk Hak Asasi (OHCHR) dalam laporannya yang dirilis, Rabu (29/08/2018), mengungkap kekejaman yang dialami warga Nikaragua dalam kurun waktu empat bulan belakangan. Setidaknya 300 orang tewas dan 2.000 orang luka-luka akibat tindakan represif pemerintahan Presiden Daniel Ortega.