Iklan
Presiden Minta Seribu Rumah Tahan Gempa segera Dibangun di Lombok
LOMBOK UTARA, KOMPAS - Presiden Joko Widodo memastikan besaran bantuan bagi korban gempa Lombok, NTB. Bantuan berupa stimulus uang Rp 50 juta untuk rumah rusak berat dan Rp 25 juta untuk rumah rusak sedang, yang didorong untuk membangun rumah tahan gempa. Presiden juga menegaskan akan memantau proses penanganan korban gempa Lombok.
“Bangun sendiri dengan gotong royong, sanggup tidak? Nanti pemerintah bantu dari sisi dana anggaran,” ujar Presiden Joko Widodo berbincang dengan warga di posko utama pengungsian di halaman Kantor Bupati Lombok Utara, NTB, Senin (13/8/2018) malam. Malam kemarin juga digelar rapat terbatas.