Iklan
Semangat Belajar Para Guru Membawa Perubahan Siswa
Sebenarnya dalam dua tahun mendatang, Kuleh Lenjau, guru kelas I SDN 008 Baratan, Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, bakal pensiun. Namun, di pengujung sisa pengabdiannya sebagai guru, semangat Kuleh menjadi guru yang terus belajar demi keberhasilan para siswa semakin meningkat.
Sekitar satu tahun ini, Kuleh mendapat ilmu sederhana dari program Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia (INOVASI). Dia mendapat penguatan dalam melaksanakan pembelajaran literasi di kelas awal. Ketika dia mendapatkan contoh sejumlah inovasi untuk mengajarkan siswa kelas I SD membaca, dia pun merasa tertantang.