Iklan
Seruan dari Roma untuk Indonesia
Jauh dari hiruk-pikuk suasana politik di Indonesia, 47 orang perwakilan masyarakat diaspora Indonesia dari 23 negara Eropa menyerukan "Deklarasi Roma", Minggu (1/7/2018) di Roma, Italia. Mereka sepakat, kemajemukan Indonesia harus terus dipelihara, dijaga, dan dikembangkan bersama.
Deklarasi Roma lahir dari acara Dialog Antaragama Masyarakat Indonesia di Eropa yang diinisiasi oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Takhta Suci Vatikan, 30 Juni-3 Juli 2017 di Roma, Italia. Mendekati masa pemilihan umum presiden 2019, delapan seruan yang termuat dalam deklarasi tersebut menjadi semakin aktual untuk dijalankan bersama.