logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊPorsi Pembiayaan Berubah,...
Iklan

Porsi Pembiayaan Berubah, Kuota Bertambah

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vS9iSdhYD6ZaDKI3Y3waflDJucI=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F456244_getattachment23a06de1-bf58-425b-b80c-2bd648d78473447629.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Ilustrasi _ Pekerja menyelesaikan pembangunan perumahan bersubsidi di Desa Batursari, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Kamis (20/4/2017).

JAKARTA, KOMPAS – Pemerintah berencana merubah porsi pembiayaan perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah melalui fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan atau FLPP mulai 20 Agustus 2018. Perubahan itu diharapkan meningkatkan jumlah rumah subsidi yang bisa dibiayai pemerintah dari 60.625 unit menjadi 70.000 unit tahun ini.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 436/KTPS/M/2018 tentang Proporsi Pendanaan Kredit/Pembiayaan Pemilikan Rumah Sejahtera, porsi pemerintah pada FLPP turun dari 90 persen menjadi 75 persen mulai 20 Agustus 2018. Sementara porsi bank pelaksana naik dari 10 persen menjadi 25 persen.

Editor:
Bagikan