logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บ230 Penumpang Dievakuasi, Satu...
Iklan

230 Penumpang Dievakuasi, Satu Meninggal Dunia

Oleh
JUMARTO YULIANUS
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/b8WAGd8-vnvG9xYehN-SoTLOIoM=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F20180804jum-kapal1.jpg
KOMPAS/JUMARTO YULIANUS

Beberapa penumpang KM Satya Kencana IX yang terbakar di Laut Jawa dan berhasil dievakuasi oleh awak kapal KM Niki Sae yang berlayar dari Surabaya menuju Banjarmasin, Sabtu (4/8/2018). Sebanyak 141 penumpang KM Satya Kencana IX berhasil dievakuasi.

BANJARMASIN, KOMPAS  Evakuasi korban KM Satya Kencana IX yang terbakar di Laut Jawa, Sabtu (4/8/2018) selesai dilakukan pada hari bersamaan. Dari 230 orang di kapal roro itu, 229 orang selamat dan satu  meninggal dunia.

"Satu penumpang dievakuasi dalam kondisi meninggal. Diduga serangan jantung," kata Kepala Kantor SAR Banjarmasin Mujiono di atas KM Niki Sae yang berlayar menuju Banjarmasin, kemarin. KM Satya Kencana IX berlayar dari Surabaya menuju Banjarmasin membawa 198 penumpang dan 32 awak kapal.

Editor:
Bagikan