logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊKredit Sindikasi Rp 11,3...
Iklan

Kredit Sindikasi Rp 11,3 Triliun untuk Jakarta-Cikampek Layang

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/6aMSYBDOQBnbjnx3fwQCAcHK8ag=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2FIMG_20180731_150726_1.jpg
KOMPAS/NORBERTUS ARYA DWIANGGA MARTIAR

Penandatanganan Perjanjian Kredit Sindikasi Proyek Pembangunan Jakarta-Cikampek II Layang, Selasa (31/7/2018), di Jakarta. Enam belas kreditur kucurkan Rp 11,363 triliun untuk memenuhi pembiayaan jalan tol Jakarta-Cikampek II Layang.

JAKARTA, KOMPAS – Enam belas kreditur mengucurkan Rp 11,363 triliun untuk memenuhi pembiayaan jalan Tol Jakarta-Cikampek II Layang. Hingga saat ini, pembangunan ruas tol tersebut telah mencapai 40 persen dan ditargetkan selesai Maret 2019.

Kredit sindikasi senilai Rp 11,363 triliun tersebut terdiri atas pembiayaan konvensional dan pembiayaan syariah. Pembiayaan konvensional diberikan oleh 9 kreditur sebesar Rp 8,9 triliun, sementara pembiayaan syariah sebesar Rp 2,4 triliun diberikan 7 kreditur. Pinjaman tersebut diberikan dengan jangka waktu 15 tahun.

Editor:
Bagikan