logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊOtoritas Jasa Keuangan...
Iklan

Otoritas Jasa Keuangan Luncurkan Kontak 157

Oleh
MUKHAMAD KURNIAWAN
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/GzsghESHFnTWPMv3-jLtsDz-OGY=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F07%2F20170213AIC10-4.jpg
KOMPAS/ALIF ICHWAN

Otoritas Jasa Keuangan

SEMARANG, KOMPAS β€” Otoritas Jasa Keuangan kembali memperkenalkan kontak 157 yang telah diluncurkan awal tahun ini untuk memperluas cakupan layanan informasi dan pelayanan terkait jasa keuangan. Nomor kontak 157 ini menggantikan contact center sebelumnya, 1500655.

Anggota Dewan Komisioner Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Tirta Segara, kepada wartawan di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (14/7/2018), menyatakan, kontak 157 merupakan saluran untuk bertanya dan mengadu terkait layanan jasa keuangan. Nomor baru yang lebih singkat diharapkan lebih mudah diingat dan mengoptimalkan kepentingan masyarakat konsumen jasa keuangan.

Editor:
Bagikan