logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊTujuh Korban Luka dan Satu...
Iklan

Tujuh Korban Luka dan Satu Korban Tewas Tiba di RS Bhayangkara

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/a4EOKf8W49-raQgjWxb4H-pTpik=/1024x655/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F05%2F20180513SYA.jpg
KOMPAS/IQBAL BASYARI

Tim Gegana meledakkan bom di Gereja Kristen Indonesia Diponegoro, Minggu (13/5/2018) pukul 10.46.

SURABAYA,KOMPAS-Satu orang korban meninggal dunia dan tujuh orang korban luka tiba di RS Bhayangkara Polri Surabaya, Minggu (13/5/2018) sekitar pukul 11.30. Korban yang tiba menggunakan ambulan RS Bhayangkara itu langsung ditangani oleh tim medis.

Korban luka merupakan enam jamaah gereja dan satu anggota polisi yang tengah berjaga. Sedangkan korban meninggal merupakan anggota polisi. Sementara itu satu orang satuan pengamanan gereja dirujuk ke RSUD dr Soetomo. Seluruh korban yang tiba di RS Bhayangkara berasal dari GKI Jalan Diponegoro.

Editor:
Bagikan