Iklan
Perdamaian Didorong
JAKARTA, KOMPAS β Satu abad terakhir, masyarakat dunia disuguhi beragam konflik sesama Muslim dan peperangan antarnegara Islam. Sebagai negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia, Indonesia perlu mendorong perdamaian di antara negara-negara Islam dan mengembalikan agama yang disebarkan Nabi Muhammad SAW sebagai rahmat alam semesta.
Salah satu jalan menghentikan pertentangan antarumat Muslim dan antarnegara Islam, Islam wasatiyyat atau jalan tengah harus terus didorong. Islam jalan tengah selama ini sudah dipraktikkan di Indonesia.