Iklan
Peringatan Hari Kartini di ”Kampung Piala Dunia”
SOLO, KOMPAS — Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April dirayakan dengan meriah di sejumlah daerah. Salah satu kampung yang memperingati secara unik perayaan kesetaraan hak bagi perempuan Indonesia itu adalah Nayu, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
Berbagai lomba dengan peserta khusus ibu rumah tangga dilangsungkan di jalan utama pedukuhan itu. Para perempuan tersebut tidak canggung menampilkan kekuatan mereka dalam lomba mendorong drum di jalan menanjak, lomba tarik tambang, lomba balap karung beregu, serta adu ketepatan menendang bola.