logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บMiras Oplosan Mengandung...
Iklan

Miras Oplosan Mengandung Metanol

Oleh
Dian Dewi Purnamasari
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/dvYKkAE03mkFTdWhs0YZFHVM3YE=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F04%2F20180406_145712-2.jpg
MACHRADIN WAHYUDI RITONGA UNTUK KOMPAS

Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris  Besar Indra Jafar (kanan)

JAKARTA, KOMPAS โ€” Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan mengumumkan hasil uji Pusat Laboratorium Forensik minuman keras oplosan ginseng yang menewaskan 8 orang di Jakarta Selatan. Minuman itu positif mengandung cairan etanol dan metanol.

Kepala Polres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Indra Jafar mengatakan, polisi sudah mendapatkan hasil otopsi korban meninggal dan sampel cairan yang masuk dalam tubuh korban. Hasilnya, di dalam tubuh korban terdapat senyawa cairan metanol dan etanol. Cairan etanol bersifat memberikan efek memabukkan. Namun, campuran metanol sangat mematikan karena membuat fungsi paru dan organ pernapasan terganggu.

Editor:
Bagikan