logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊFosil Gajah Purba Raksasa...
Iklan

Fosil Gajah Purba Raksasa Melambungkan Desa Banjarejo

Oleh
WINARTO HERUSANSONO
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/gSaDF0vcOEd2n5nH4NQ2LwVbvew=/1024x655/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F03%2FIMG-20180329-WA0025.jpg
Rumah Fosil Banjarejo untuk KOMPAS

Kepala Desa Banjarejo, Grobogan, Jawa Tengah, Achmad Taufik (kanan) di antara fosil gajah purba raksasa, hasil temuan warganya pertengahan 2017.

GROBOGAN, KOMPAS β€” Tim Balai Pelestarian Sejarah Manusia Purba Sangiran, Sragen, Jawa Tengah, tengah berada di Desa Banjarejo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Tim BPSMP yang dipimpin Yuda Herprima itu kini secara intensif sedang menyelesaikan proses konservasi atas fosil gajah purba hasil temuan warga di Dusun Kuwojo, Desa Banjarejo, Kecamatan Gabus, Grobogan.

”Tim BPSMP berada di Desa Banjarejo sejak 20 Maret ini. Mereka melakukan konservasi atas temuan fosil gajah purba raksasa. Pekerjaan ini membutuhkan ketelitian dan kecermatan, tim bekerja hingga akhir Maret ini di desa saya,” kata Achmad Taufik, Kepala Desa Banjarejo sekaligus pengelola Rumah Fosil Banjarejo, Jumat (30/3), saat dihubungi di Gabus.

Editor:
Bagikan