Kesadaran terhadap Gejala Musikal Diperlukan
JAKARTA, KOMPAS — Dalam kehidupan sehari-hari, musik tidak selalu hadir dalam bentuk pertunjukan. Peristiwa musikal, dengan bentuk musik tradisi, tanpa sadar bisa dialami melalui ritual atau upacara adat. Kesadaran terhadap gejala musikal atas kehidupan sehari-hari diperlukan dalam upaya pelestarian musik tradisi.
Etnomusikolog Rizaldy Siagian mengatakan, peristiwa musikal sangat banyak terjadi sehari-hari. Dari yang paling dekat, ia mencontohkan dengan kegiatan keagamaan. ”Ketika membaca ayat-ayat dalam Al Quran itu, kita sedang melantunkan nada-nada. Tetapi, kita tidak menyadari dan menganggapnya sebagai sebuah musik,” kata Rizaldy, saat diskusi Kompas yang bertema ”Jelajah Alat Musik Tradisional” di kantor harian Kompas, Jakarta, Kamis (11/1).