logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊGunung Agung Masih Semburkan...
Iklan

Gunung Agung Masih Semburkan Abu Kelabu Pekat

Oleh
Ayu Sulistyowati
Β· 1 menit baca
Ayu Sulistyowati
Kondisi terkahir erupsi Gunung Agung di Bali meningkat mencapai 3.000 meter dari puncak kawah mengarah ke tenggara dengan kecepatan 18 km/jam, Minggu (26/11). Gunung Agung masih dalam status Siaga 3 dengan rekomendasi radius 6-7,5 kilometer dari puncak kawah merupakan radius berbahaya dan tidak diperkenankan melakukan aktivitas.

KARANGASEM, KOMPAS β€” Gunung Agung masih menyemburkan abu kelabu pekat hingga mencapai 3.000 meter dari kawah, Minggu (26/11) pagi Wita. Ini merupakan letusan freatik lanjutan setelah kemunculannya pada Sabtu pukul 17.30.

Hujan abu pun meluas dari Sabtu malam yang mencapai radius 7 kilometer dari kawah. Minggu pagi, hujan abu sampai lebih dari 30 kilometer ke arah barat Bali.

Editor:
Bagikan