logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊJasa Marga Berlakukan Lawan...
Iklan

Jasa Marga Berlakukan Lawan Arus 7 Kilometer di Tol Cikampek

Oleh
HARRY SUSILO
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/eEe9q59YA5xgEK23hNOPgs3JMdE=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F11%2F20171116-ILO-MACET-CIKAMPEK.jpg
KOMPAS/HARRY SUSILO

Kemacetan parah di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek seperti terlihat di Curug, Pondok Gede, Kota Bekasi, Kamis (16/11) siang. Kemacetan ini imbas dari jatuhnya rambu pesan elektronik di Tol Jakarta-Cikampek Kilometer 15 Bekasi Timur.

BEKASI, KOMPAS β€” PT Jasa Marga memberlakukan kebijakan lalu lintas lawan arus sepanjang tujuh kilometer di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek untuk mengurai kemacetan parah imbas dari jatuhnya papan rambu pesan elektronik, Kamis (16/11) siang.

Assistant Vice President Corporate Communication PT Jasa Marga Dwimawan Heru menyebutkan, pemberlakuan lawan arus mulai dari Kilometer 7 hingga Kilometer 14 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek sejak pukul 09.45 dan sampai siang ini masih berlangsung. Hal itu dilakukan untuk mengurai kemacetan sambil mengangkut rambu dan memindahkan alat berat yang mengalami kecelakaan.

Editor:
Bagikan