logo Kompas.id
β€Ί
Tokohβ€ΊYura Yunita Jadi Biduan Sunda
Iklan

Yura Yunita Jadi Biduan Sunda

Yura Yunita akan berperan sebagai biduan Sunda dan putri Papua di Pagelaran Sabang Merauke 2024.

Oleh
ELSA EMIRIA LEBA
Β· 0 menit baca
Penyanyi Yura Yunita (tengah) hadir dalam acara konferensi pers Kick Off Pagelaran Sabang Merauke, The Indonesian Broadway, di Balai Resital Kertanegara, Jakarta, Selasa (9/7/2024).
KOMPAS/ELSA EMIRIA LEBA

Penyanyi Yura Yunita (tengah) hadir dalam acara konferensi pers Kick Off Pagelaran Sabang Merauke, The Indonesian Broadway, di Balai Resital Kertanegara, Jakarta, Selasa (9/7/2024).

Ada wajah baru yang akan muncul dalam Pagelaran Sabang Merauke 2024. Untuk kali pertama, Yura Yunita (33) terlibat di acara tersebut. Penyanyi kelahiran Bandung, Jawa Barat, ini bakal berperan sebagai biduan Sunda dan putri Papua.

”Aku memimpikan banget terlibat dalam Pagelaran Sabang Merauke. Jadi, aku senang bisa ikut di acara ini. Peran aku super seru dan akan menyanyikan beberapa lagu. Ada yang menjadi biduan Sunda yang akan menghibur masyarakat di acara kemerdekaan 1945,” ujar Yura dalam konferensi pers Kick Off Pagelaran Sabang Merauke, The Indonesian Broadway, di Balai Resital Kertanegara, Jakarta, Selasa (9/7/2024).

Editor:
DWI AS SETIANINGSIH
Bagikan