Jurnalis ”Kompas” yang ”Arek Suroboyo” Berpulang
Harian ”Kompas” kehilangan salah satu wartawan senior terbaik, Basuki Subianto, di Surabaya.
SURABAYA, KOMPAS — Harian Kompas kehilangan salah satu wartawan senior terbaiknya, yakni Basuki Subianto, yang berpulang akibat sakit di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/2/2024) pukul 11.00 WIB. Almarhum yang pernah memimpin Surya lalu Banjarmasin Post merupakan ”Arek Suroboyo” yang selama bertugas di Kompas dikenal kuat dalam liputan perkotaan dan kriminal.
Basuki, kelahiran Surabaya pada 19 Juli 1959, meninggalkan istri, Suyatmi, dan dua putra, yakni Muhammad Patria Nugroho dan Akhmad D Sasmita. Putra keenam dari tujuh bersaudara pasangan Kamoen dan Soemilah itu dikebumikan di pemakaman dekat kediaman di Gunung Anyar, Surabaya. Almarhum berpulang karena sakit liver yang diderita sejak lama.