logo Kompas.id
β€Ί
Tokohβ€ΊSujiyanto Menyulap Kubangan...
Iklan

Sujiyanto Menyulap Kubangan Tambang Jadi Air Budidaya Ikan di Batam

Lewat alat penyaring sederhana, Sujiyanto (39) mengubah kubangan bekas tambang bauksit menjadi air untuk budidaya ikan di Kota Batam. Dia ikut menyelesaikan masalah krisis ikan air tawar dengan ramah lingkungan.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
Β· 1 menit baca
Sujiyanto (39) menunjukkan piala setelah meraih juara dua Teknologi Tepat Guna Unggulan tingkat nasional dalam Gelar Teknologi Tepat Guna Nusantara XXIII, Kamis (20/10/2022), di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat . Warga Kota Batam, Kepulauan Riau, itu membuat alat penyaring yang dapat mengubah kubangan bekas tambang bauksit menjadi air untuk budidaya ikan.
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Sujiyanto (39) menunjukkan piala setelah meraih juara dua Teknologi Tepat Guna Unggulan tingkat nasional dalam Gelar Teknologi Tepat Guna Nusantara XXIII, Kamis (20/10/2022), di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat . Warga Kota Batam, Kepulauan Riau, itu membuat alat penyaring yang dapat mengubah kubangan bekas tambang bauksit menjadi air untuk budidaya ikan.

Lewat alat penyaring sederhana, Sujiyanto (39) menyulap kubangan bekas tambang bauksit menjadi air untuk budidaya ikan di Kota Batam, Kepulauan Riau. Mantan sekuriti ini tidak hanya meraih prestasi, tetapi juga memecahkan masalah krisis ikan air tawar dengan ramah lingkungan.

Sujiyanto sibuk meladeni aneka pertanyaan pengunjung Gelar Teknologi Tepat Guna Nusantara dalam sebuah hotel di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Kamis (20/10/2022). Mereka penasaran dengan miniatur alat yang dapat menyaring kubangan bekas tambang bauksit menjadi air tawar.

Editor:
MARIA SUSY BERINDRA
Bagikan