Iklan
Kudus dan Jejak Penyakit di Masa Lampau
Rekam jejak historis membawa Kudus menjelma sebagai daerah terpadat di Provinsi Jawa Tengah. Kondisi ini sekaligus bermuara pada persoalan sosial di wilayah itu, termasuk di bidang kesehatan.
Sejak berabad-abad silam, Kudus telah memainkan peran penting dalam hal penyebaran agama, geliat ekonomi, dan politik. Posisi Kudus yang terletak pada jalur strategis Anyer-Panarukan turut menambah nilai jual wilayah ini untuk menarik para pendatang.
Rekam jejak historis ini membawa Kudus menjelma sebagai daerah terpadat di Provinsi Jawa Tengah. Kondisi ini sekaligus bermuara pada persoalan sosial di wilayah itu, termasuk di bidang kesehatan.