Iklan
”Bike Boom” dan Pasang Surut Sejarah Tren Sepeda
Buku ini coba menguraikan pasang surut mempromosikan sepeda sebagai moda transportasi arus utama di perkotaan. Pesan lain yang diungkap adalah menggugah kepedulian manusia untuk hidup selaras dengan alam.
Tantangan mewujudkan sepeda sebagai moda transportasi utama menjadi gagasan utama yang diangkat Carlton Reid dalam buku Bike Boom: The Unexpected Resurgence of Cycling. Penelusuran yang dilakukan sekaligus memotret linimasa sejarah naik turunnya tren sepeda dan peristiwa penting yang mengiringinya.
Sepeda saat ini kembali digandrungi oleh masyarakat dunia. Pandemi Covid-19 telah memberikan sisi positif, yaitu memunculkan minat masyarakat untuk bersepeda.