Kasus Hukum Hiasi Akhir dan Awal Tahun
Di tengah keceriaan Natal dan liburan akhir tahun, persoalan hukum dan kriminalitas justru menjadi isu yang paling sering diberitakan.
Di tengah keceriaan Natal dan liburan akhir tahun, persoalan hukum dan kriminalitas justru menjadi isu yang paling sering diberitakan. Tema ini dibingkai menjadi berita utama guna mengingatkan bahwa perbaikan penegakan hukum mesti jadi prioritas di tahun 2020.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F12%2F20191206_ENGLISH-PENYELUNDUPAN-DI-GARUDA_B_web_1575631473-3.jpg)
Menteri Keuangan Sri Mulyani (dua dari kiri) bersama Menteri BUMN Erick Thohir (dua dari kanan) memberikan kesempatan wartawan untuk bertanya saat berlangsung konferensi pers di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (5/12/2019). Konferensi pers menjelaskan kronologi mengenai penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton yang menggunakan pesawat baru milik Garuda Indonesia.
Dari hasil analisis Litbang Kompas sepanjang Desember 2019, tercatat 142 berita tampil di headline enam koran nasional. Keenam koran tersebut adalah Kompas, Republika, Indopos, Koran Tempo, Media Indonesia, dan Koran Sindo. Secara akumulatif, berita bertema hukum dan kriminalitas muncul 44 kali atau 31 persen dari total berita utama yang diteliti.