logo Kompas.id
β€Ί
Politikβ€ΊAirlangga: Penunjukan Aziz...
Iklan

Airlangga: Penunjukan Aziz Gantikan Novanto Cederai Wibawa DPR

Oleh
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/l0rpcugfSTlNJs78qwcVpkMDMmE=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F12%2F20171210dd05-airlangga-hartarto2.jpg
Dhanang David untuk Kompas

Dari kiri, Ketua DPD Provinsi NTT Melky Laka Lena, Wakil Ketua Dewan Kehormatan Akbar Tandjung, calon ketua umum Golkar Airlangga Hartanto, dan ketua Gerakan Muda Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia dalam acara Sarasehan Nasional yang diselenggarakan Gerakan Muda Partai Golkar di Hotel Manhattan, Kuningan, Jakarta, Minggu (10/12).

JAKARTA, KOMPAS β€” Penunjukan Sekretaris Fraksi Golkar DPR Aziz Syamsudin oleh Setya Novanto sebagai calon penggantinya dirinya di posisi ketua DPR dinilai tidak sesuai dengan prosedur. Selain itu, penunjukan Aziz oleh Setya Novanto ini dinilai bakal mencederai wibawa DPR. Idealnya, pemilihan ketua DPR diselenggarakan setelah Partai Golkar menggelar musyawarah nasional luar biasa untuk mengganti Setya Novanto sebagai ketua umum partai.

Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, yang saat ini tengah digadang-gadang menjadi ketua umum Partai Golkar menggantikan Novanto, mengatakan, proses penunjukan Aziz ini di luar jalur yang biasa ditempuh partainya. Hal ini, menurut Airlangga, tidak sesuai dengan keputusan rapat pleno Partai Golkar pada 21 November lalu.

Editor:
Bagikan