Serah Terima Mensesneg, Pratikno Ingatkan Jangan Sampai Ada yang Salah
Pratikno mengingatkan Kementerian Setneg harus berhati-hati dan tidak boleh salah membuat keputusan atau regulasi.

Menteri Sekretaris Negara yang baru, Prasetya Hadi, menerima buku memori jabatan dari Pratikno yang kini menjadi Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan saat serah terima jabatan di Gedung Krida Bhakti Sekretariat Negara, Jakarta, Senin (21/10/2024).
JAKARTA, KOMPAS — Saat serah terima jabatan Menteri Sekretaris Negara kepada Mensesneg yang baru, Prasetya Hadi, Senin (21/10/2024), di Gedung Krida Bhakti Sekretariat Negara, Pratikno mengingatkan bekerja di Kementerian Setneg harus berhati-hati dan tidak boleh salah dalam membuat keputusan atau mengeluarkan aturan. Sebab, jika ada kesalahan hal itu akan berakibat fatal dan berimplikasi bagi pemerintah.
Sebaliknya, jika keputusan atau regulasi itu membawa kebaikan, tidak harus Kementerian Setneg menonjolkan dan memublikasi diri ke publik. ”Mengapa? Karena kita di Kementerian Setneg hanya bertugas untuk melayani Presiden dan Wakil Presiden atau pemerintahan secara baik dan benar,” ujar Pratikno yang diangkat oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.