Nasdem Bantah Tak Masuk Kabinet Prabowo karena Tidak Dapat Menteri Strategis
Meski tidak masuk kabinet Prabowo, Nasdem kembali menegaskan tetap berkomitmen mendukung pemerintahan Prabowo.
JAKARTA, KOMPAS β Partai Nasdem menegaskan bahwa keputusan tidak masuk kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bukan akibat tidak ditawari kursi menteri yang strategis. Namun, partai yang dipimpin Surya Paloh itu merasa tidak tepat jika harus mendorong kadernya masuk kabinet ketika partainya tidak mendukung Prabowo-Gibran pada Pemilihan Presiden 2024.
Wakil Ketua Umum Nasdem Saan Mustopa saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (14/10/2024), mengatakan, salah satu pertimbangan Nasdem tidak masuk dalam kabinet Prabowo-Gibran adalah persoalan etika dan kepantasan. Pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Nasdem tidak memberikan dukungan terhadap Prabowo-Gibran. Karena itu, secara etika, Nasdem merasa tidak tepat jika harus mendorong-dorong kadernya ke Prabowo agar bisa masuk ke kabinet mendatang.