Peringatan Hari Konstitusi, Ketua MPR: Ada Distorsi Aspirasi Rakyat dengan Kekuasaan
Saat peringatan Hari Konstitusi, Ketua MPR Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen mengevaluasi jalannya demokrasi.
JAKARTA, KOMPAS — Ketua MPR Bambang Soesatyo menyatakan, terdapat distorsi antara aspirasi rakyat dan praktik kekuasaan yang berjalan saat ini. Oleh karena itu, evaluasi mendalam terhadap perjalanan bangsa Indonesia pascareformasi diperlukan guna menjamin terwujudnya kesejahteraan dan keadilan sosial seperti yang dicita-citakan para pendiri bangsa.
”Kita memerlukan suatu evaluasi yang mendalam atas perjalanan bangsa pascareformasi. Dalam kehidupan bernegara dan berdemokrasi, tampaknya ada distorsi antara aspirasi rakyat dan praktik kekuasaan yang berjalan hari ini,” ujar Ketua MPR Bambang Soesatyo dalam Seminar Hari Konstitusi ”Refleksi Ketatanegaraan: Quo Vadis Majelis Permusyawaratan Rakyat Indonesia” di Gedung DPR/MPR, Jakarta, Minggu (18/8/2024).