Iklan
Tak Ada Mantan Presiden yang Hadir, Presiden Jokowi Menghargai
Meski sempat hujan sebentar, upacara penurunan bendera berjalan lancar. Hujan justru menyejukkan hari yang terik di IKN.
NUSANTARA, KOMPAS - Presiden Joko Widodo menghargai absennya para mantan presiden pada peringatan proklamasi kemerdekaan tahun ini. Kali ini, Megawati Soekarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono memilih merayakan 17 Agustus di tempat masing-masing.
Peringatan Detik-detik Proklamasi tahun ini untuk pertama kalinya diselenggarakan di dua tempat, Ibu Kota Nusantara dan Jakarta. Upacara penaikan bendera dan penyalaan sirene penanda Detik-detik Proklamasi dilakukan dI IKN dengan inspektur upacara Presiden Joko Widodo. Hadir pula presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto.