logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊDua Tersangka Teroris...
Iklan

Dua Tersangka Teroris Ditangkap di Jakarta Barat, Sudah Siapkan Bahan Peledak

Sama halnya teroris yang ditangkap di Malang, dua tersangka teroris di Jakbar juga terpapar radikalisme lewat internet.

Oleh
NORBERTUS ARYA DWIANGGA MARTIAR
Β· 0 menit baca
Tim Gegana berjaga di kawasan kompleks perumahan Villa Syariah Bunga Tanjung, Kota Batu, Kamis (1/8/2024). Mereka terlihat melakukan <i>briefing </i>di depan rumah tersebut.
KOMPAS/DEFRI WERDIONO

Tim Gegana berjaga di kawasan kompleks perumahan Villa Syariah Bunga Tanjung, Kota Batu, Kamis (1/8/2024). Mereka terlihat melakukan briefing di depan rumah tersebut.

JAKARTA, KOMPAS - Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri kembali menangkap dua tersangka teroris di Jakarta Barat yang merupakan pendukung Daulah Islamiyah. Seperti halnya tersangka teroris HOK (19) yang ditangkap di Malang, Jawa Timur, yang juga pendukung Daulah Islamiyah, dua tersangka teroris yang baru ditangkap ini disebut terpapar paham radikal dari internet dan media sosial.

Kepala Bagian Perencanaan dan Administrasi (Kabag Renmin) Densus 88 Antiteror Polri Komisaris Besar Aswin Siregar, dalam jumpa pers, di Jakarta, Rabu (7/8/2024), mengungkapkan, penangkapan terhadap dua tersangka terorisme di Jakarta Barat dilakukan pada Selasa (6/8/2024) kemarin. Keduanya berinisial RJ dan AM.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan