Iklan
Hari Anak Nasional, Presiden Jokowi Sapa dan Dengarkan Suara Anak Indonesia
Presiden Jokowi tidak memberikan pidato saat menghadiri puncak peringatan Hari Anak Nasional di Jayapura, Papua.
JAKARTA, KOMPAS β Presiden Joko Widodo menghadiri puncak peringatan Hari Anak Nasional Ke-40 yang digelar di Jayapura, Papua, Selasa (23/7/2024). Tak hanya menyapa dan bermain bersama, Presiden juga mendengarkan suara anak Indonesia yang salah satunya mendorong pemenuhan hak-hak anak.
Dalam acara yang digelar di Stadion Bangkit, Jayapura, itu, Presiden Jokowi lebih banyak berinteraksi dengan 6.000 anak yang hadir. Presiden juga tidak memberikan pidato dalam acara tersebut.