logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊAlat Terbatas, Perusahaan...
Iklan

Alat Terbatas, Perusahaan Brasil Produsen Super Tucano Ikut Investigasi

Super Tucano dari Brasil yang dibeli lewat dua kontrak dan tiba bertahap 2012-2016 tergolong minim transfer teknologi. Hal itu karena Indonesia hanya beli sedikit. Untuk investigasi pascajatuh, produsen pun ikut andil.

Oleh
WILLY MEDI CHRISTIAN NABABAN
Β· 0 menit baca
Marshaller bersiap mengarahkan penerbang EMB-314 Super Tucano dalam gladi bersih Hari Ulang Tahun Ke-77 TNI Angkatan Udara di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (6/4/2023).
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Marshaller bersiap mengarahkan penerbang EMB-314 Super Tucano dalam gladi bersih Hari Ulang Tahun Ke-77 TNI Angkatan Udara di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (6/4/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Perusahaan produsen EMB-314 Super Tucano asal Brasil, Embraer, ikut andil dalam investigasi jatuhnya pesawat tempur produksinya. Mereka akan memeriksa rekaman penerbangan atau flight recorder yang sudah dikirimkan oleh TNI Angkatan Udara. Pasalnya, Indonesia memiliki keterbatasan alat dan transfer of technology saat pembelian yang hanya mencakup perawatan saja.

Sebelumnya dua unit Super Tucano bernomor ekor TT-3111 dan TT-3103 jatuh di Pasuruan, Jawa Timur, pekan lalu. Empat prajurit yang bermarkas di Pangkalan TNI AU Abdulrachman Saleh meninggal akibat tragedi tersebut.

Editor:
SUHARTONO
Bagikan