logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊMegawati Tegaskan Ganjar dan...
Iklan

Megawati Tegaskan Ganjar dan Prabowo Tak Cocok Dipasangkan

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri meminta kadernya mengabaikan wacana memasangkan Ganjar dan Prabowo. Kedua sosok itu telah ditetapkan sebagai bakal capres dari koalisi yang berbeda.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU, WILLY MEDI CHRISTIAN NABABAN
Β· 1 menit baca
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan bakal calon presiden yang diusung PDI-P, Ganjar Pranowo, menyapa para kader saat mengendarai kendaraan golf menuju ruangan pameran Pangan Plus Expo 2023 di Jakarta International Expo, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan bakal calon presiden yang diusung PDI-P, Ganjar Pranowo, menyapa para kader saat mengendarai kendaraan golf menuju ruangan pameran Pangan Plus Expo 2023 di Jakarta International Expo, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDI-P Megawati Soekarnoputri menilai, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto tidak cocok jika dipasangkan dalam Pemilihan Presiden 2024. Sebab, baik Ganjar maupun Prabowo sama-sama ditetapkan sebagai bakal calon presiden oleh dua poros koalisi yang berbeda. Selain itu, saat ini proses penetapan bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar ataupun Prabowo juga sudah mulai dimatangkan.

Wacana menduetkan Ganjar dan Prabowo menjadi salah satu isu yang disinggung dalam pidato Megawati pada penutupan Rapat Kerja Nasional IV PDI-P di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023). Dalam pidato berdurasi satu jam itu, Megawati menegaskan, keputusan PDI-P mengusung Ganjar sebagai bakal capres tidak akan diubah.

Editor:
ANITA YOSSIHARA
Bagikan