logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊTarian dan Nyanyian...
Iklan

Tarian dan Nyanyian Tradisional Sambut Kedatangan Wapres Amin di Nanning

Setelah merampungkan kunjungan kerjanya di Fuzhou, Wapres Ma'ruf Amin melanjutkan lawatannya ke Nanning. Di kota ini, Wapres Amin disambut tarian dan nyanyian tradisional setempat.

Oleh
CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO
Β· 0 menit baca
Tarian dan nyanyian tradisional yang dibawakan perwakilan 12 suku dari Provinsi Guangxi menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin di Bandara Internasional Nanning Wuxu, Nanning, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Republik Rakyat China, Jumat (15/9/2023).
KOMPAS/CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO

Tarian dan nyanyian tradisional yang dibawakan perwakilan 12 suku dari Provinsi Guangxi menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin di Bandara Internasional Nanning Wuxu, Nanning, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Republik Rakyat China, Jumat (15/9/2023).

NANNING, KOMPAS β€” Selepas jamuan santap siang dan shalat Jumat di Hotel Crowne Plaza Fuzhou, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin beranjak ke Bandara Internasional Fuzhou Changle, Fuzhou, Republik Rakyat China, untuk melanjutkan lawatannya ke Nanning.Wapres Amin, Ibu Ma'ruf Amin, dan rombongan terbatas bertolak pada Jumat (15/9/2023) sekitar pukul 15.00 waktu setempat. Setelah menempuh penerbangan 2 jam 20 menit, Wapres Amin tiba di Bandara International Wuxu, Nanning, Republik Rakyat China.Tarian dan nyanyian tradisional yang dibawakan perwakilan 12 suku dari Provinsi Guangxi menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin di Nanning, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Republik Rakyat China. Pertunjukan tarian ini merupakan kombinasi dari seluruh etnis minoritas yang berada di Guangxi.

Tarian dan nyanyian tradisional yang dibawakan perwakilan 12 suku dari Provinsi Guangxi menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin di Bandara Internasional Nanning Wuxu, Nanning, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Republik Rakyat China, Jumat (15/9/2023).
KOMPAS/CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO

Tarian dan nyanyian tradisional yang dibawakan perwakilan 12 suku dari Provinsi Guangxi menyambut kedatangan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ibu Ma'ruf Amin di Bandara Internasional Nanning Wuxu, Nanning, Daerah Otonomi Guangxi Zhuang, Republik Rakyat China, Jumat (15/9/2023).

Editor:
SUHARTONO
Bagikan