Iklan
Pemerintah Jamin Kelangsungan Pendidikan di Ponpes Al-Zaytun
Rapat lintas kementerian bersama Gubernur Jawa Barat akan segera digelar untuk memastikan penyelenggaraan pendidikan di Pondok Pesantren Al-Zaytun pasca-penahanan pimpinan pondok, Panji Gumilang, oleh penyidik Polri.
JAKARTA, KOMPAS β Pemerintah akan bekerja cepat untuk menjamin penyelenggaraan pendidikan di Pondok Pesantren Al-Zaytun, Indramayu, Jawa Barat, tetap berlangsung pasca-penetapan Panji Gumilang, pimpinan dari pondok pesantren itu, sebagai tersangka.