Iklan
Presiden Meninggalkan Surakarta, Elite PDI-P Berkumpul di Batutulis
Dengan mengenakan kaus merah, Presiden Jokowi meninggalkan Surakarta di tengah momen berkumpul bersama keluarga untuk merayakan Lebaran. Diduga Presiden akan bergabung di Batutulis bersama elite PDI-P menetapkan capres.
JAKARTA, KOMPAS β Presiden Joko Widodo dikabarkan meninggalkan Surakarta, Jawa Tengah, Jumat (21/4/2023), di tengah kesempatan berkumpul bersama dengan keluarga untuk merayakan Lebaran. Sementara itu, sejumlah elite Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan berkumpul di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat.
Belum diketahui secara pasti tujuan Presiden meninggalkan Surakarta. Namun, sejak Kamis malam, sejumlah wartawan memperoleh informasi bahwa Presiden akan bertolak dari Surakarta ke Jakarta pada Jumat.