Iklan
Akomodasi Minat Investor yang Tinggi, Area Pembangunan IKN Dibuka Lebih Luas Lagi
Pembangunan Ibu Kota Nusantara semakin banyak diminati investor. Wilayah pembangunan pun segera dibuka seluas-luasnya oleh Badan Otorita.
JAKARTA, KOMPAS β Pemerintah optimistis dengan semakin tingginya minat investor yang akan ikut dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN. Untuk itu, area Kawasan Inti Pusat Pemerintahan atau KIPP yang akan dibangun direncanakan dibuka lebih luas lagi.
βArahan Bapak Presiden, (area KIPP) dibuka lagi sekarang untuk menampung minat para investor yang tidak bisa tertampung,β ujar Kepala Otorita IKN Bambang Susantono seusai rapat tertutup terkait IKN yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (28/11/2022).