logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊKPK Diminta Periksa Keluarga...
Iklan

KPK Diminta Periksa Keluarga Lukas di Papua

Pihak Gubernur Papua Lukas Enembe meminta KPK agar pemeriksaan istri dan anak Lukas dilaksanakan di Jayapura bersama dengan Lukas.

Oleh
PRAYOGI DWI SULISTYO, FABIO MARIA LOPES COSTA
Β· 1 menit baca
Gubernur Papua Lukas Enembe bersama istri Yulce Enembe mengikuti pemungutan suara di TPS 43, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Kamis (18/4/2019).
KOMPAS/FABIO COSTA

Gubernur Papua Lukas Enembe bersama istri Yulce Enembe mengikuti pemungutan suara di TPS 43, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Kamis (18/4/2019).

JAKARTA, KOMPAS β€” Hingga Rabu (5/10/2022) malam, istri dan anak Gubernur Papua Lukas Enembe belum hadir memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi sebagai saksi terkait dugaan korupsi yang dilakukan Lukas. Kuasa hukum Lukas berharap pemeriksaan terhadap istri dan anak Lukas dilaksanakan di Jayapura, Papua, bersama dengan Lukas.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengungkapkan, KPK memanggil dan memeriksa lima saksi dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi suap dan gratifikasi terkait pekerjaan atau proyek yang bersumber dari APBD Provinsi Papua dengan tersangka Gubernur Papua Lukas Enembe. Dua dari lima saksi tersebut ialah istri Lukas, Yulce Wenda dan anak Lukas, Astract Bona Timoramo Enembe.

Editor:
ANTONY LEE
Bagikan