logo Kompas.id
Politik & HukumUsia Satu Abad, Momentum...
Iklan

Usia Satu Abad, Momentum Kebangkitan Baru Nahdlatul Ulama

Usia satu abad NU yang jatuh pada 16 Rajab 1444 H atau awal Februari 2023 diharapkan menjadi momentum kebangkitan baru bagi NU sehingga gerakan keagamaan dan kemasyarakatan semakin efektif.

Oleh
PRAYOGI DWI SULISTYO
· 1 menit baca
Rais Aam Nahdlatul Ulama (NU) KH Miftachul Akhyar memberikan arahan dalam rapat pleno pembukaan peringatan Satu Abad NU di Jakarta, Senin (20/6/2022).
KOMPAS/PRAYOGI DWI SULISTYO

Rais Aam Nahdlatul Ulama (NU) KH Miftachul Akhyar memberikan arahan dalam rapat pleno pembukaan peringatan Satu Abad NU di Jakarta, Senin (20/6/2022).

JAKARTA,KOMPAS - JAKARTA, KOMPAS - Menyongsong usia satu abad Nahdlatul Ulama atau NU yang jatuh pada 16 Rajab 1444 H atau awal Februari 2023, akan digelar serangkaian kegiatan yang menyentuh persoalan nyata umat sehari-hari. NU ingin peringatan satu abad tersebut menjadi momentum kebangkitan baru.

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf menyampaikan, PBNU bersama jajaran pengurus wilayah dan cabang seluruh Indonesia menyiapkan rangkaian kegiatan menuju 100 tahun NU yang jatuh pada awal Februari 2023. Rangkaian acara itu bertema ”Mendigdayakan Nahdlatul Ulama Menjemput Abad Kedua Menuju Kebangkitan Baru”.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan