logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊTony Blair Siap Promosikan IKN...
Iklan

Tony Blair Siap Promosikan IKN ke Kalangan Internasional

Mantan PM Inggris Tony Blair menilai pembangunan IKN merupakan langkah strategis untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia dan juga Asia.

Oleh
IQBAL BASYARI
Β· 1 menit baca
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono bertemu dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair di Jakarta, Rabu (1/6/2022).
OTORITA IKN

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono bertemu dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair di Jakarta, Rabu (1/6/2022).

JAKARTA, KOMPAS β€” Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menegaskan komitmennya untuk membantu pembangunan Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara. Bersama lembaga Tony Blair Institute for Global Change, Blair akan mewartakan potensi IKN ke publik internasional.

Komitmen itu disampaikan Blair saat bertemu dengan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono di Jakarta, Rabu (1/6/2022). Dalam pertemuan yang berlangsung selama sekitar satu jam itu, Blair menegaskan komitmen dan kesediaannya untuk terus membantu Otorita IKN dalam proses pembangunan Ibu Kota Nusantara, termasuk dengan mewartakan potensi IKN kepada publik internasional.

Editor:
ANITA YOSSIHARA
Bagikan