Tanggapi Keberatan BKN, Ombudsman: Konstruksi Peristiwa Tidak Utuh
BKN menggunakan haknya menyatakan keberatan atas laporan akhir hasil pemeriksaan Ombudsman terkait pelaksanaan TWK pegawai KPK. BKN pun menyatakan pelaksanaannya sudah sesuai arahan Presiden.
JAKARTA, KOMPAS β Badan Kepegawaian Negara menyatakan keberatan atas laporan akhir hasil pemeriksaan Ombudsman Republik Indonesia terkait pelaksanaan tes wawasan kebangsaan Komisi Pemberantasan Korupsi. Seluruh proses, mulai dari rapat harmonisasi, pelaksanaan tes, hingga penetapan hasil, diklaim telah sesuai prosedur dan tidak ada penyalahgunaan wewenang. Di sisi lain, Ombudsman menyayangkan pernyataan keberatan itu karena tidak mengungkap konstruksi peristiwa seutuhnya.
Wakil Kepala BKN Supranawa Yusuf, dalam jumpa pers di Kantor BKN, Jakarta, Jumat (13/8/2021), mengatakan, pihaknya telah melayangkan surat dan dokumen berisi tanggapan atas laporan akhir hasil pemeriksaan (LAHP) ORI terkait pelaksanaan tes wawasan kebangsaan (TWK) pegawai KPK pada Jumat (13/8/2021). Surat tersebut ditandatangani oleh kepala BKN dan ditujukan kepada kepala ORI.