Iklan
Perkuat Kerukunan di Antara Umat Beragama
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menghadapi tantangan yang tak mudah. Mengawali kepemimpinannya, ia menemui sejumlah ulama.
JAKARTA, KOMPAS β Beberapa peristiwa belakangan ini dinilai telah menciptakan friksi di kalangan umat beragama. Menteri Agama baru Yaqut Cholil Qoumas diharapkan dapat memperkuat kembali kerukunan di antara umat, yang kini kian mendesak untuk dilakukan.
Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, Azyumardi Azra saat dihubungi, Sabtu (26/12/2020), mengatakan, pekerjaan utama menteri agama ialah memperkuat kembali kerukunan di antara umat yang beragama sama, kerukunan umat berbeda agama, dan kerukunan antara umat beragama dan pemerintah.