Iklan
Polresta Tangerang Raih Penghargaan dari Kapolri
TANGERANG, KOMPAS β Kepolisian Resor Kota Tangerang menyabet penghargaan dari Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian, Kamis (3/5/18). Penghargaan yang diterima adalah sebagai polres yang aktif melaksanakan tugas Satgas Nusantara.
Penghargaan diberikan langsung Kapolri kepada Kapolres Kota Tangerang Kombes HM Sabilul Alif saat pembukaan kegiatan Apel Kasatwil di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta.