logo Kompas.id
β€Ί
Paparan Topikβ€ΊSirkuit Mandalika: Profil...
Iklan

Sirkuit Mandalika: Profil Sirkuit yang Dikelilingi Destinasi Wisata

Pentas MotoGP di Pertamina Mandalika International Circuit merupakan pembuktian Indonesia dalam menghadirkan event balap motor bertaraf internasional. Ajang MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika menumbuhkan kolaborasi olahraga otomotif dan sektor wisata yang dapat menggerakkan perekonomian lokal dan nasional.

Oleh
Topan Yuniarto
Β· 1 menit baca
Jurnalis sedang mengamati tikungan ke-10 Pertamina Mandalika International Street Circuit di kawasan Kuta Mandalika, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat pada Rabu (2/3/2022). Tampak bangunan tribun di Bukit 360 derajat yang sedang dibangun.
litbang KOMPAS/TOPAN YUNIARTO

Jurnalis sedang mengamati tikungan ke-10 Pertamina Mandalika International Street Circuit di kawasan Kuta Mandalika, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat pada Rabu (2/3/2022). Tampak bangunan tribun di Bukit 360 derajat yang sedang dibangun.

Pertamina Mandalika International Circuit adalah nama resmi dari Sirkuit Mandalika yang terletak di Kabupaten Lombok Tengah, Kecamatan Pujut, Kelurahan Kuta, Nusa Tenggara Barat. Berdasarkan lembaran Data Proyek dari PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) yang dirilis tahun 2020, nilai proyek sirkuit ini sebesar Rp899.920.818.182. Angka tersebut diluar Pajak Pertambahan Nilai (PPN).

ITDC merupakan pemilik proyek yang kemudian menugaskan konsultan MRK1 Consulting sebagai desainer layout sirkuit, pengerjaan pavement sirkuit, dan drainase sirkuit. MRK1 Consulting merupakan perusahaan konsultan sirkuit yang berkantor di Bahrain. Sementara untuk bangunan Race Control dan Struktur Tunnel (terowongan penghubung bagian dalam dan luar lintasan) dikerjakan oleh konsultan Amsecon.

Editor:
Dwi Erianto
Bagikan