logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊDemokrasi Daulat Rakyat
Iklan

Demokrasi Daulat Rakyat

Demokrasi adalah daulat rakyat, bukan daulat tuanku, bukan pula daulat pasar.

Oleh
SRI EDI SWASONO
Β· 1 menit baca
Buruh melinting sigaret kretek tangan di sebuah pabrik rokok di Bantul, Yogyakarta, Selasa (19/12/2023).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN

Buruh melinting sigaret kretek tangan di sebuah pabrik rokok di Bantul, Yogyakarta, Selasa (19/12/2023).

Pemerintahan demokratis adalah pemerintahan cap rakyat, bukan cap tuanku, bukan pula cap partai, cap teknokrat, ataupun cap kleptokrat. Demokrasi politik menuntut partisipasi politik dan emansipasi politik seluruh rakyat. Demikian pula demokrasi ekonomi menuntut partisipasi ekonomi dan emansipasi ekonomi. Demokratisasi politik sarat nilai kultural dan fatsun lokal, demikian pula demokrasi ekonomi mengemban nilai-nilai kultural dan tatanan lokal.

Tanpa demokrasi ekonomi akan terbentuk konsentrasi kekuatan ekonomi yang akan mengatur dan mendikte demokrasi politik. Demokrasi ekonomi merupakan the political struggle of the twenty-first century (JW Smith, 2000), sebagai upaya mendobrak pola perdagangan konspiratif masa lalu yang membentuk imperialisme korporasi saat ini (ibidem).

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan