Iklan
Merayakan Sambal Nusantara
Setidaknya terdapat 322 varian sambal di Indonesia. Selain variannya banyak, sambal punya makna filosofis dan historis.
Natinombur, lawar kacci, lado mudo, lucung, beberok, cibiuk, penghiau, colo-colo, duo sale, pilado lauwok, katokkon, salabance, luβat, krosak, tolo, kluwek, kepah, seruit, rusip, cencalok, asam udeung, jokjok, buraq, dengkek, uyah tabio, roa, tudai, ramania, pencit, acan, dan kaluku.
Tidak banyak yang mengetahui bahwa nama-nama tersebut adalah nama aneka varian sambal yang ada di Indonesia. Ketidaktahuan tentang nama sambal sering kali mencerminkan ketidaktahuan makna filosofis dan historis di balik eksistensinya.