Tundukkan Vietnam, Jurus Tim ”Garuda” ke 16 Besar Piala Asia
Saat ASEAN bukan zona elite sepak bola Asia, bisakah Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia? Kuncinya, pukul Vietnam.
Bicara soal tim elite sepak bola Asia, itu tak jauh-jauh dari kesebelasan kawasan Asia Timur, atau tim-tim zona Arab dan Persia. Asia Timur, sudah pasti diwakili Jepang dan Korea Selatan. Bahkan, tim Asia timur seperti Korea Utara, yang serba tertutup dan lebih sering terdengar kabarnya seputar perang dan uji coba senjata nuklir, pun pernah lolos ke putaran final Piala Dunia, yakni di Afrika Selatan 2010.
Siapa tim elite dari kawasan Arab dan Persia? Sudah jelas Arab Saudi yang tujuh kali lolos ke Piala Dunia, dan Iran yang enam kali tampil di Piala Dunia. Bukan hanya dua tim itu, tetapi masih ada juga Irak yang pernah berlaga di Piala Dunia Meksiko 1986, dan juara Asia 2007, setelah pada final di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, menang atas Arab Saudi.