logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊPeran Signifikan Indonesia...
Iklan

Peran Signifikan Indonesia pada COP28

Dengan upaya melawan perubahan iklim selama ini, Indonesia memegang peran vital mendorong transisi dunia menuju jalur yang berkelanjutan di COP28.

Oleh
MOAZZAM MALIK
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/FtSoxndjmLjfPk-f4ebMtJFKNms=/1024x576/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F11%2F23%2Fb45f807f-3158-4448-a819-1eb68eb3edff_jpg.jpg

Kunjungan saya ke desa-desa kaya buah-buahan organik di lereng Gunung Merapi hampir satu dekade silam merupakan kali pertama saya merasakan langsung potensi besar dari Indonesia. Di sana terlihat bahwa sektor pertanian akan mendorong transformasi masa depan masyarakat dengan sangat cepat. Saat itu, saya sedang belajar Bahasa Indonesia di Yogyakarta, sebuah kota bersejarah yang penuh dengan energi dan kehidupan.

Beberapa tahun selanjutnya, setelah berkunjung ke berbagai kota dari Aceh hingga Papua, bertemu dengan politisi, pebisnis, pelajar, serta para aktivis, saya pun mempelajari lebih banyak tentang potensi tersebut. Saya melihat keindahan serta potensi keanekaragaman hayati Indonesia, tetapi juga kerentanannya terhadap perubahan iklim.

Editor:
YOVITA ARIKA
Bagikan