logo Kompas.id
›
Opini›Kuat Berkat Sains dan...
Iklan

Tajuk Rencana

Kuat Berkat Sains dan Teknologi

Apa yang membuat sebuah bangsa kuat dan maju? Terbukti, pencapaian itu ditentukan oleh kualitas rakyatnya, penguasaan mereka terhadap sains dan teknologi.

Oleh
REDAKSI
· 1 menit baca
Dalam foto yang dirilis oleh kantor berita Xinhua ini, astronot Jing Haipeng dibawa keluar dari kapsul setelah mendarat dengan sukses di Mongolia Dalam, China, Selasa (31/10/2023).
AW

Dalam foto yang dirilis oleh kantor berita Xinhua ini, astronot Jing Haipeng dibawa keluar dari kapsul setelah mendarat dengan sukses di Mongolia Dalam, China, Selasa (31/10/2023).

Tiga astronot China—Jing Haipeng, Zhu Yangzhu, dan Gui Haichao—kembali ke Bumi setelah lima bulan bertugas di Stasiun Antariksa Tiangong. Seperti ditulis Kompas.id, 31 Oktober 2023, kapsul mereka mendarat di Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan, di Gurun Gobi, Selasa (31/10/2023).

Ketiga astronot digantikan tiga awak baru, yang meninggalkan Bumi pada 26 Oktober 2023. Para awak pengganti memiliki rata-rata usia yang muda, yaitu 38 tahun, sehingga tercatat sebagai rata-rata usia awak termuda yang pernah dikirimkan China ke luar angkasa. Selama enam bulan mendatang, Tang Shengjie (33), Jiang Xinlin (35), serta Tang Hongbo (48) akan tinggal di Stasiun Antariksa Tiangong. Pemimpin kru ialah Tang Hongbo, bekas pilot jet tempur, dan orang yang menjalankan misi berawak pertama China ke stasiun luar angkasa pada 2021 (CNN, 26 Oktober 2023).

Editor:
PAULUS TRI AGUNG KRISTANTO, ANTONIUS TOMY TRINUGROHO
Bagikan

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 6 dengan judul "Kuat Berkat Sains dan Teknologi".

Baca Epaper Kompas
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Memuat data...
Memuat data...