logo Kompas.id
OpiniKisah ”Mahabharata” dan Pemilu...
Iklan

Kisah ”Mahabharata” dan Pemilu 2024

Membumikan Pancasila sebagai tindakan politik penting menuju Pemilu 2024. Jika tidak, bangsa ini akan menghadapi pandora disintegrasi bagai kisah ”Mahabharata”.

Oleh
YUSRIZAL HASBI
· 1 menit baca
Ilustrasi
SUPRIYANTO

Ilustrasi

Mahabharata adalah epik Hindu yang menceritakan kisah Dinasti Kuru serta pertempuran antara Pandawa dan Kurawa. Mahabharata adalah teks yang berpengaruh dalam membentuk budaya bagi masyarakat India. Epik dramatis ini mencakup materi filosofis, politis, dan religius, seperti diskusi tentang tujuan kehidupan. Kisah ini menggambarkan tentang perjuangan antara dua kelompok bernama Pandawa dan Kurawa dari Dinasti Kuru untuk takhta Hastinapura.

Berbagai cerita dan karakter dalam kisah Mahabharata bisa menjadi contoh pembelajaran yang baik bagi kehidupan dan politik. Banyak kisah di dalamnya yang mengajarkan moralitas dan keadaban publik. Dalam bidang politik, dikisahkan bahwa berpolitik harus dibangun dengan tindakan mulia, kemuliaan ini akan tercapai dengan karakter individu yang positif, terbebas dari kedengkian dan keculasan sebagaimana tokoh Sangkuni dalam epik ini.

Editor:
YOVITA ARIKA
Bagikan